AWAL Tolak Bantuan Asing: "Indonesia Mampu," SEKARANG Terbuka Terima Bantuan untuk Sumatera: "Bodoh Kalau Kita Tolak.!"

Edisi: 1.279
Halaman 2
Integritas |Independen |Kredibel

      Potret: TCO|Properti

JAKARTA, KUPANG TIMES - Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, mengaku dihubungi beberapa Pemimpin Negara lain untuk membantu penanganan bencana di Sumatera. 

Presiden RI, Prabowo, mengatakan, dirinya mengucapkan terima kasih atas tawaran tersebut. 

Pemerintah Indonesia mampu mengatasi bencana ini. 

"Saya ditelepon banyak pimpinan kepala negara ingin kirim bantuan, 

Saya bilang terima kasih, konsen Anda.. Kami mampu.. Indonesia mampu mengatasi ini."|Prabowo (Presiden RI) dalam sidang kabinet di Istana Negara, Jakarta Pusat, Senin, (15/12/25) lalu. 

KeTum Gerindra itu, mengatakan, pemerintah sejak awal sudah mengerahkan bantuan untuk penanganan bencana. 

Presiden RI, Prabowo berterima kasih kepada aparat TNI dan Polri yang sudah membantu. 

"Jadi semua mengerahkan tanpa terlalu banyak minta perintah dari saya, berinisiatif,

Saya terima kasih para pimpinan Panglima TNI, Kapolri, para kepala staf, semua yang hadir dan mengambil tindakan atas inisiatif sendiri."|Prabowo (Presiden RI)

Menteri Sekretaris Negara, Prasetyo Hadi mengatakan, pemerintah masih sanggup mengatasi seluruh masalah bencana di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat. 

"Kami merasa bahwa pemerintah, semua masih sanggup untuk mengatasi seluruh permasalahan yang kami hadapi."|Prasetyo (Mensesneg) di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Rabu (03/12/25) lalu. 

Prasetyo, mengatakan, banyak negara yang memberi perhatian kepada bencana ini dan ada juga negara lain yang ingin memberi bantuan. 

Namun, politikus Gerindra itu, mengatakan, pemerintah masih sanggup mengatasi berbagai masalah. 

Pemerintah memiliki stok pangan dan BBM yang cukup.

"termasuk harus menggunakan cara-cara yang mungkin tidak normal ya,

Kami usahakan dilakukan dropping dari udara karena memang menyesuaikan dengan kondisi bencana yang dihadapi di lapangan."|Prasetyo (Mensesneg)

Prasetyo, mengklaim, alokasi Dana Siap Pakai (DSP) dalam APBN, cukup untuk mendanai penanganan bencana. Alokasi dana tersebut tersedia sebesar IDR 500 Miliar tahun ini.

Pemerintah Indonesia Terbuka Terima Bantuan dari Luar, 

Kurang dari 3 tiga Pekan, Presiden RI, Prabowo Subianto mempersilakan siapa pun untuk membantu para korban bencana di Sumatera. 

Presiden RI, Prabowo, memastikan, bantuan tidak akan ditolak.

Hal itu disampaikan Presiden RI, Prabowo dalam rapat koordinasi saat meninjau hunian untuk korban bencana di Aceh Tamiang, Kamis (01/01/26)

"Juga tolong jangan diartikan Kita sombong tidak mau menerima bantuan.. Silakan.. Kalau yang saya katakan itu, ini kan masalah Kemanusiaan, 

Kalau siapa pun yang mau bantu masa kita tolak.? Bodoh sekali kalau kita tolak.!"|Prabowo (Presiden RI) 

Rakor tersebut, dihadiri sejumlah menteri Kabinet Merah Putih, antara lain: Mendagri RI, Tito Karnavian • Menhan RI, Sjafrie Sjamsoeddin • Menlu RI, Sugiono • Wakil Panglima TNI, Tandyo Budi • KSAD, Maruli Simanjuntak • Kepala BNPB, Suharyanto • Seskab, Teddy Indra Wijaya • CEO Danantara, Rosan Roeslani • COO Danantara, Dony Oskaria dan Mensesneg, Prasetyo Hadi.

Presiden RI, Prabowo menegaskan, meski bencana Sumatera tidak ditetapkan bencana nasional, pemerintah tetap akan serius dalam penanganannya.

"Pokoknya kita kerahkan semua upaya kita, ya. Jadi jangan salah,

Kalau saya mengatakan kita belum mau nyatakan bencana nasional, tidak berarti kita akan tanggung dalam upaya-upaya kita. Kita tidak tanggung-tanggung."|Prabowo (Presiden RI) 

Presiden RI, Prabowo mengatakan, pemerintah masih sanggup untuk menangani bencana Sumatera dan dirinya mengeklaim, tidak segan menggelontorkan anggaran besar.

"tapi kita masalahnya adalah sebagai pemerintah kita tidak mau mengatakan kita tidak mampu,

Karena kita benar-benar mampu,

sekarang saya sudah tadinya diajukan IDR 51 Triliun sekian, saya komit IDR 60 Triliun."|Prabowo (Presiden RI) 

BERSUARA KERAS untuk Demokrasi dan Keadilan dan Kejujuran.

Informasi Artikel:

| Konteks: Politik, 

| Penulis: W.J.B

| Sumber: BPMI, Kemensetneg, 

| Penerbit: Kupang TIMES

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Top Post Ad

Below Post Ad

Copyright © 2022 The Kupang Times Newsroom.com ™ Design By The Kupang Times Newsroom.com ®